Iklan

Tuesday, November 17, 2020, November 17, 2020 WIB
Last Updated 2020-11-17T06:41:16Z
Lombok Timur

LHK NTB Gelar Sosialisasi Gerakan Pilah dan Olah Sampah di Desa Sapit


HeadlineNTB (Lombok Timur)
  Program Zero Waste murupakan salah satu program unggulan NTB sejak awal pemerintahan Zul-Rohmi. Salah satu langkah untuk mensukseskan program tersebut adalah dilaksanakannya Sosialisasi Gerakan Pilah dan Olah Sampah oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nusa Tenggara Barat (DUSLHK NTB).


Desa Wisata Sapit kebagian program tersebut. Atas inisiasi dari M. Hijazi Noor, Pemerintah Desa Sapit mempasilitasi DISLHK NTB melaksanakan Sosialisasi Gerakan Pilih dan Olah Sampah dari Rumah di Desa Sapit Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur. (Selasa, 17 November 2020),


Kegiatan ini digelar di Aula Kantor Desa Sapit dengan diikuti oleh 25 orang peserta yang terdiri dari Kepala Wilayah (Kawil) se-Desa Sapit, Perwakilan Ibu PKK dan Kader Posyandu, serta Perwakilan Pemuda Desa Sapit.


Pemerintah Desa Sapit menyambut hangat dan sangat bersyukur atas terselenggaranya kegiatan ini. Sosialisasi ini dihadiri oleh Staf Bidang Pengelolaan dan Pengendalian Pencemaran Lingkungan (Dian Sosianti, S. Sos) dan Team Satgas Zero Waste NTB (Rosmayadi, S. Kom, Yayuk wahyuni, S. HUT dan Try Wahyudi), serta Pengelola Lombok Green (....)


"Sebagai salah satu Desa Wisata di NTB, kami sangat bersyukur atas terselenggaranya kegiatan ini sebab kebersihan adalah syarat utama eksistensi Desa Wisata", ungkap PJS Kepala Desa Sapit  (Salnep, S. Pd) sebelum membuka kegiatan tersebut. 


"Semoga dengan terselenggaranya kegiatan ini Desa Sapit bisa menjadi desa yang bersih dan asri. Kami sangat mengharapkan agar peseta kegiatan ini dapat menularkan ilmu yang didapatkan pada kegiatan ini dapat diterapkan dan diinformasikan kepada warga Desa Sapit lainnya", sambungnya.


Selaku inisiator terlaksananya kegiatan ini, M. Hijazi Noor mengungkapkan, "secara umum tujuan pelaksanaan sosialisasi ini adalah untuk memotivasi masyarakat memelihara kebersihan lingkungan dan secara khusus tujuan kami melaksanakan kegiatan ini adalah untuk mempersispkan Desa Wisata Sapit yang bersih dan indah serta agar masyarakat Desa Sapit dapat mengelola sampah rumah tangganya supaya bernilai ekonomis".


Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.00 WITA hingga pukul 12.00 WITA ini berjalan dengan hangat sebab para peserta tertarik dan banyak berdiskusi dengan para pemateri.


Dalam kegiatan tersebut, Perwakilan DISLHK NTB membagikan Komposter Bag kepada semua peserta dengan harapan peserta dapat menerapkan dan menularkan ilmu yang didapatkan dari sosialisasi tersebut kepada masyarakat Desa Sapit lainnya.


"Kegiatan sosialisasi yang diinisiasi hari ini merupakan awal yang baik terwujudnya wisata yang sustainable. Artinya bahwa terjaganya kebersihan desa wisata dengan mulai mengelola sampah dengan mandiri merupakan investasi jangka panjang untuk daerah wisata", ungkap Dian selaku pemateri.


Selain mensosialisasikan pengolahan sampah, dalam kegiatan ini juga diberikan materi Tanaman Organik Kantong Mikroba (pembenahan tanah). Materi ini disampaikan oleh Yogi Aditia Putra dari Lombok Organik.


Yogi berharap dari kegiatan ini peseta dapat menularkan virus organik kepada masyarakat lainnya agar kedapannya masyarakat dapat mengembangkan pertanian organik demi keseimbangan ekosistem dan kembalinya kesuburan tanah yang sudah jenuh unsur kimia.