Iklan

Tuesday, June 1, 2021, June 01, 2021 WIB
Last Updated 2021-06-01T08:54:41Z
NTB

BKN Undur Pendaftaran CPNS 2021

Proses CAT BKN sebelum Pandemi Covid19

HeadlineNTB (Lombok Timur)
Semula pembukaan CPNS dan P3K seyogyanya dibuka akhir 31 Mei 2021, namun hingga hari ini belum di buka Pendaftaran yang ditunggu tunggu belum juga dibuka.


Hal ini diungkapkan langsung oleh Kepala Pusat Pengembangan Sistem Seleksi Badan Kepegawaian Negara (BKN) Mohammad Ridwan melalui tweetnya di Twitter @abiridwan2173 “ Tgl 31 Mei 2021 penerimaan #CPNS2021 (CPNS 2021) #P3K2021 BELUM DIBUKA”.

Mundurnya pendaftaran CPNS 2021 disebabkan oleh banyak hal beberapa faktor yang Memaksa BKN Harus membuat Jadwal baru.


Ketua BKN, Bima Haria Wibisana melalui Surat Nomor 4761/B-KP.03/SD/K/2021 menjelaskan secara lebih rinci mengapa BKN harus kembali membatalkan pembukaan  jadwal pendaftaran CPNS 2021. 


"Mengingat masih terdapat beberapa peraturan pengadaan CPNS, PPPK non-Guru, dan PPPK Guru tahun 2021 yang belum ditetapkan oleh Pemerintah serta masih adanya usulan revisi penetapan kebutuhan (formasi) oleh beberapa instansi, maka jadwal pelaksanaan seleksi akan diinformasikan lebih lanjut," jelas Bima. 


Selain itu, melalui surat tersebut, BKN meminta Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) untuk menyiapkan rencana kegiatan dan anggaran seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS serta PPPK non-Guru 2021 sesuai dengan penetapan dan formasi yang tersedia.


Tidak hanya itu, BKN juga meminta instansi pusat dan daerah untuk membentuk panitia seleksi pengadaan instansi hingga help desk.


Lantas kapan BKN mengeluarkan jadwal baru?,  hingga saat ini BKN sendiri belum memberikan informasi lebih lanjut mengenai kapan pastinya akan membuka pendaftaran CPNS di tahun ini.